Berita Kemahasiswaan

Humas UMPAR

07-02-2023 Humas UMPAR

KEMBALI, UKM MAPALA SALAWAT SUSUR GUNUNG NEPO BARENG ANGGOTA BARU

UKM MAPALA SALAWAT adalah salah satu UKM di Universitas Muhammadiyah Parepare yang menjadi tujuan bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan minat dan bakat serta hobi dibidang mendaki dan berpetualang di alam bebas. Di awal tahun UKM MAPALA SALAWAT Kembali membuka perekrutan anggota yakni, DIKSAR (Pendidikan Dasar).

DIKSAR ini adalah kegiatan yang dilakukan hamper setiap tahun dengan bertujuan menambah SDM. Diksar ini mempunyai beberapa tahapan, yakni tahap pertama pembukaan. Pendaftaran calon anggota dimulai dari tanggal 2-18 Januari 2023. Tahap kedua tes tertulis, tes wawancara dan tes fisik dimana tes ini dilakukan guna melihat sampai dimana kekuatan dan pola piker calon anggota.

Tahap ketiga adalah indoor dimana calon anggota akan mengikuti materi yang diberikan guna menambah wawasan calon anggota tentang ke-pecinta alam-an yang dilaksanakan di kampus II UMPAR.

Kemudian tahap ke empat adalah outdoor.Outdoor ini bertujuan untuk para calon anggota mengaplikasikan materi yang telah diberikan mulai dari konservasi, Gunung Hutan, Susur Gua dan Panjat tebing yang dilaksanakan di daerah sekitar Gunung Nepo, dimana gunung tersebut yang terbagi di 3 kabupaten dan kota yakni, Kota parepare, Kab. Sidrap dan Kab. Barru.