Berita Tri Dharma

HUMAS UMPAR

20-01-2023 HUMAS UMPAR

MAHASISWA FIKES UMPAR ANTUSIAS LAKSANAKAN PAMERAN KULINER

Program Studi Gizi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare (PRODI GIZI FIKES UMPAR) melaksanakan Pameran Kuliner di akhir semester ganjil tahun akademik 2022/2023.

Kegiatan ini digelar di Pelataran Gedung D dan E, dekat Kantor FIKES UMPAR pada hari Jum'at, 20 Januari 2022.

Terlihat para mahasiswa Prodi Gizi antusias menawarkan produk-produk kuliner yang telah disiapkan di meja masing-masing kelompok mahasiswa.

Terlihat ajakan Dekan FIKES UMPAR, Haniarti, di grup dosen menyampaikan untuk mengunjungi pameran kuliner yang diikuti oleh mahasiswa, sebab cukup terjangkau dan dengan membeli berarti memberi support bagi mereka.

"Silahkan dikunjungi Pameran Kuliner Mahasiswa di Pelataran Fikes... Produk adek adek mahasiswa... harga terjangkau mari beri support pada mereka, minimal membeli produk mereka...," ungkap Haniarti.

Di akhir kegiatan beliau menyampaikan rasa syukur atas larisnya dan habisnya produk mahasiswa dan berterima kasih karena telah mendapat perhatian dari civitas akademika UMPAR.

"Alhamdulillah... berkat kunjungan bapak ibu dan adek mahasiswa , pameran kuliner mahasiswa semester 7 FIKES berjalan lancar, dan semua produk terjual habis... membuat mereka termotivasi untuk berwirausaha", tutup Haniarti.